Kabar Kalteng

Kepala Dislutkan Prov. Kalteng Sambut Baik Kedatangan Perwakilan Bosch Indonesia

yl
Kepala Dislutkan Prov. Kalteng Sambut Baik Kedatangan Perwakilan Bosch Indonesia

Hai Kalteng - Palangka Raya - Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Prov. Kalteng Darliansjah beraudiensi dengan perwakilan Bosch Indonesia di ruang kerjanya, Kamis (29/9/2022). Kedatangan Ranggi Fajar Muharam dan Fujika Lestari, perwakilan Bosch Indonesia ini untuk menawarkan kerja sama dalam hal penggunaan Artificial Intelligence dalam pengembangan tambak udang vaname di Kalteng.

"AquaEasy merupakan teknologi yang dikembangkan untuk tambak udang semi-intensif ke atas dan menjadi alat untuk mendeteksi dan mengurangi resiko kegagalan panen," terang Ranggi Fajar.

(Baca Juga : KKN Kebangsaan di Kalteng diharapkan beri banyak manfaat bagi masyarakat dan daerah)

Kepala Dislutkan Prov. Kalteng Sambut Baik Kedatangan Perwakilan Bosch Indonesia

Lebih lanjut Ranggi menjelaskan, beberapa keunggulan dari AquaEasy antara lain membantu memantau tata kelola budidaya sehingga jika terjadi anomali maka tim teknis dapat segera mengambil tindakan, mengontrol efisiensi pakan sehingga dapat menurunkan FCR sampai dengan 0,3%, mengontrol pertumbuhan udang lebih optimal, manajemen risiko lebih bagus, pengelolaan tambak secara realtime dan mobile.

Sementara itu, Kepala Dislutkan Prov. Kalteng Darliansjah menyambut baik kedatangan perwakilan Bosch Indonesia ini. Ia berharap agar dilakukan modifikasi sistem sehingga dapat mengakomodir sesuai kebutuhan dan tetap mengutamakan produk lokal.

"Kami berharap bahwa kesempatan ini dapat menjadi awal kemitraan kita terutama dalam budidaya udang vaname untuk ikut membangun sektor kelautan dan perikanan di Kalimantan Tengah," pungkasnya.

Diketahui, PT. Robert Bosch, telah melakukan riset selama 4 tahun dalam peluncuran AquaEasy. AquaEasy sendiri adalah sebuah platform teknologi budidaya udang dengan teknologi AI (Artificial Intelligence) dan IoT (Internet of Things) yang dapat mendukung kesuksesan budidaya udang secara signifikan.

Turut hadir  mendampingi Kepala Dislutkan prov. Kalteng, Kepala Bidang Budidaya, Pengolahan dan Pemasaran Sugeng Kaspani, Kasubag Umum dan Kepegawaian Berlianti, serta Analis Data dan Informasi Kristina Djojoatmodjo. (Sumber : Diskominfo Kalteng)